PKM Sosialisasi Tsunami dan FGD Jalur Evakuasi di Loto: Upaya Meningkatkan Kesiapsiagaan Bencana
Program Studi Pendidikan Geogradi Universitas Khairun dengan penuh semangat melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) bertajuk "Sosialisasi Tsunami dan FGD Jalur Evakuasi di Loto". Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesiapsiagaan masyarakat Loto dalam menghadapi bencana tsunami. PKM ini terlaksana atas kerjasama dengan Lurah dan Rukun Tetangga (RT) di Loto. Tim PKM dari Universitas Khairun terdiri dari para dosen dan mahasiswa yang memiliki keahlian di bidang geografi, kebencanaan, dan ilmu sosial.
Kegiatan PKM diawali dengan sosialisasi tentang tsunami kepada masyarakat Loto. Sosialisasi ini disampaikan dengan bahasa yang mudah dimengerti dan disertai dengan contoh-contoh nyata agar masyarakat dapat memahami bahaya tsunami dan cara untuk menyelamatkan diri. Selanjutnya, tim PKM mengadakan Forum Group Discussion (FGD) dengan lurah dan RT di Loto. FGD ini bertujuan untuk membahas dan memetakan jalur evakuasi yang aman di Loto. Dalam FGD ini, para peserta berdiskusi dan memberikan masukan tentang rute evakuasi yang paling efektif, serta potensi hambatan yang mungkin terjadi saat evakuasi.

Hasil dari FGD ini kemudian didokumentasikan dan dibagikan kepada masyarakat Loto. Tim PKM juga membantu masyarakat dalam membuat papan petunjuk jalur evakuasi di beberapa titik strategis di Loto. Kegiatan PKM ini disambut dengan antusiasme yang tinggi dari masyarakat Loto. Mereka sangat mengapresiasi pengetahuan dan informasi yang diberikan oleh tim PKM. Masyarakat Loto juga menyatakan kesiapan mereka untuk bekerja sama dengan pemerintah dan berbagai pihak terkait dalam meningkatkan kesiapsiagaan bencana di wilayah mereka.